Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui peningkatan kinerja UMKM dengan pengaruh kepemimpinan agility melalui kemampuan adaptif sebagai mediasi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, populasi pada penelitian ini yaitu pemilik usaha sentra industri UMKM di Kabupaten Sidoarjo dan menggunakan teknik sampling jenuh dalam menentutkan sampel. Analisis dalam penelitian ini menggunakan SEM-PLS dengan software smartPLS 4.0, hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan agility berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja UMKM dan kemampuan adaptif, terdapat pengaruh positif dan signifikan kemampuan adaptif terhadap kinerja UMKM, dan adanya pengaruh positif signifikan kepemimpinan agility terhadap kinerja UMKM dimediasi oleh kemampuan adaptif.
Copyrights © 2025