JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 1 (2025)

Analisis Kebutuhan Model Pembelajaran Flipped Classroom Sebagai Model Pembelajaran Pada Materi Kerajaan Islam Untuk SMA

Gusnita Nanda, Gina (Unknown)
Michellia Karima, Elfa (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis kebutuhan terhadap Flipped Classroom sebagai model pembelajaran pada materi kerajaan Islam untuk Sekolah Menegah Atas bagi siswa kelas X. Pembelajaran sejarah di tingkat SMA kerap dianggap membosankan dan terlalu menekankan pada hafalan. Model Flipped Classroom, yang memindahkan kegiatan belajar mandiri ke luar kelas dan memanfaatkan waktu di kelas untuk aktivitas interaktif, telah terbukti mampu meningkatkan motivasi belajar siswa. Penelitian ini memakai metode deskriptif kualitatif melalui observasi di kelas dan wawancara dengan guru serta siswa Kelas X di salah satu SMA. Hasil analisis menunjukkan bahwa baik guru maupun siswa memerlukan media pembelajaran yang interaktif, seperti video dan modul e-learning, serta perlunya peningkatan kemampuan digital guru agar materi mengenai Kerajaan Islam dapat disampaikan dengan lebih bermakna. Temuan ini menunjukkan bahwa penerapan model Flipped Classroom pada topik Kerajaan Islam di SMA berpotensi mengurangi kejenuhan belajar dan mendorong terciptanya pembelajaran yang lebih aktif serta mandiri.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...