JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

The Effectiveness of the Use of Online Resources and Open Educational Resources (OER) Edx in Increasing International Political Knowledge in Social Sciences Study Program Student

Siah, Uuy (Unknown)
Fauzan, Moh. (Unknown)
Wahyunengsih, Wahyunengsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini mengkaji efektivitas penggunaan Open Educational Resources (OER) melalui platform edX dalam meningkatkan pemahaman mahasiswa Prodi Pendidikan IPS terhadap materi politik internasional. Menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif, data diperoleh dari kuesioner skala Likert yang disebarkan kepada mahasiswa semester dua hingga delapan yang telah menggunakan edX dalam perkuliahan. Hasil menunjukkan bahwa edX efektif dalam aspek aksesibilitas, kualitas materi, pemahaman konsep, penguatan wawasan global, serta pembelajaran reflektif dan kolaboratif. Nilai rata-rata yang tinggi pada semua indikator menegaskan bahwa edX tidak hanya menyajikan konten, tetapi juga mendorong keterlibatan kritis mahasiswa terhadap isu global. Kendala seperti keterbatasan interaksi langsung dan ketergantungan pada koneksi internet tetap menjadi tantangan. Penelitian ini merekomendasikan integrasi edX secara sistemik dalam pembelajaran politik internasional berbasis digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...