PEMA: Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 5 No. 2 (2025)

Upaya Mengurangi Stress Akademik Dengan Penerapan Teknik Relaksasi dalam Layanan Konseling Kelompok di UPT SPF SMP Negeri 1 Tanjung Morawa

Fatanah, Amrina (Unknown)
Siregar, Nurhafni (Unknown)
Violina, Erwita Ika (Unknown)
Wahyuni, Selvia (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengurangi stres akademik siswa melalui layanan konseling kelompok dengan penerapan teknik relaksasi. Penelitian dilaksanakan di SMPN 1 Tanjung Morawa dengan subjek delapan siswa kelas IX yang menunjukkan gejala stres akademik, seperti kecemasan, kurang motivasi belajar, dan ketidakpercayaan diri. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Layanan yang dilakukan dalam empat siklus. Teknik pengumpulan data meliputi observasi partisipatif, angket, dan wawancara. Setiap siklus mencakup tahapan pembukaan, peralihan, kegiatan inti, dan pengakhiran yang secara konsisten diterapkan untuk membentuk dinamika kelompok yang suportif. Teknik relaksasi seperti pernapasan dalam dan relaksasi otot progresif diperkenalkan dan dilatihkan dalam setiap sesi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan pada penurunan tingkat stres akademik siswa, yang ditunjukkan dengan peningkatan skor proses dan hasil tindakan pada tiap siklus. Siklus pertama hingga keempat masing-masing menunjukkan peningkatan hasil tindakan dari 38% menjadi 85%. Temuan ini mengindikasikan bahwa integrasi antara konseling kelompok dan teknik relaksasi efektif dalam membantu siswa mengelola stres akademik secara adaptif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pema

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

PEMA: Jurnal Pendidikan dan Pengabdian kepada Masyarakat Aim and focus scope journal 1. Education 1. Community service and Digital Technology in ...