Progressive of Cognitive and Ability
Vol. 4 No. 2 (2025)

Membangun Budaya Belajar Menyenangkan di Madrasah melalui Kurikulum Cinta dan Strategi Pembelajaran Mendalam

Hapsari, Tri Asihati Ratna (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2025

Abstract

Artikel ini mengkaji integrasi Kurikulum CINTA dengan strategi pembelajaran mendalam (deep learning) sebagai pendekatan inovatif untuk membentuk kultur belajar yang tidak hanya menyenangkan secara emosional, tetapi juga transformatif secara kognitif dan sosial. Kurikulum CINTA, yang berfokus pada nilai Cerdas, Inklusif, Nilai, Toleran, dan Amanah, memperkuat karakter peserta didik melalui pembelajaran yang humanis dan kontekstual. Sementara itu, deep learning menekankan pada pemahaman konseptual yang mendalam, refleksi personal, dan keterkaitan pembelajaran dengan kehidupan nyata. Hasil kajian menunjukkan bahwa integrasi kedua pendekatan ini mampu meningkatkan motivasi, keterlibatan aktif siswa, serta membangun komunitas belajar kolaboratif di madrasah. Namun demikian, implementasinya masih menghadapi tantangan seperti keterbatasan pemahaman guru, belum meratanya pelatihan, dan fasilitas yang belum memadai. Oleh karena itu, diperlukan dukungan kebijakan, penguatan kapasitas guru, dan pengembangan komunitas belajar yang berkelanjutan. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode kajian pustaka.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpr

Publisher

Subject

Education Other

Description

This journal is a publication that contains research results, development of innovative and relevant research and related conceptual studies and/or developments in the field of Education. This journal has a focus and scope that includes: 1. Educational learning and services. 2. Evaluation of ...