Penelitian ini membahas pengujian sistem pengenalan wajah berbasis Raspberry Pi 5 menggunakan pustaka dlib dengan metode Histogram of Oriented Gradients (HOG). Tujuan utama pengujian ini adalah mengevaluasi performa sistem dalam berbagai kondisi pencahayaan dan jarak. Pengujian dilakukan terhadap dua sampel wajah dalam empat skenario: dekat-terang, jauh-terang, dekat-gelap, dan jauh-gelap. Hasil menunjukkan bahwa sistem bekerja optimal pada kondisi terang dan jarak dekat, namun performanya menurun pada pencahayaan rendah dan jarak jauh. Tingkat akurasi yang diperoleh adalah 25% untuk sampel pertama dan 50% untuk sampel kedua. Kelebihan sistem ini terletak pada efisiensi komputasi karena seluruh proses dilakukan secara lokal di Raspberry Pi 5 tanpa koneksi ke server eksternal. Kekurangannya adalah sensitivitas terhadap variasi pencahayaan dan sudut pandang wajah. Penelitian ini menunjukkan bahwa pengenalan wajah real-time pada perangkat edge dapat dilakukan secara cost-effective, dan direkomendasikan pengembangan lebih lanjut melalui peningkatan dataset serta integrasi dengan sensor cahaya untuk adaptasi otomatis terhadap kondisi lingkungan.
Copyrights © 2025