Edusiana: Jurnal Ilmu Pendidikan
Vol. 3 No. 1 (2025): April 2025

Implementasi Maqasid Syariah Dalam Penggunaan Qris Sebagai Platform Transaksi Digital

Reksi, Yulita (Unknown)
Agustiani, Sindi (Unknown)
Hasanah, Uswatun (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi prinsip Maqasid Syariah dalam penggunaan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) sebagai platform transaksi digital. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada pentingnya keselarasan antara inovasi teknologi keuangan dengan nilai-nilai syariah, terutama dalam konteks masyarakat Muslim yang terus berkembang dalam era digital. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif-analitis, melalui wawancara mendalam terhadap sepuluh mahasiswa UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu yang aktif menggunakan QRIS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa QRIS mampu memenuhi lima prinsip Maqasid Syariah, yakni menjaga agama, jiwa, akal, harta, dan keturunan. Penggunaan QRIS dinilai meningkatkan efisiensi, keamanan, dan transparansi transaksi serta mendorong literasi keuangan digital. Namun, tantangan seperti kurangnya literasi syariah dan risiko kejahatan siber masih perlu diatasi. Temuan ini menunjukkan adanya hubungan positif antara pemahaman Maqasid Syariah dan tingkat adopsi QRIS. Oleh karena itu, edukasi syariah dan penguatan regulasi berbasis prinsip Islam sangat penting dalam mendukung ekosistem transaksi digital yang beretika dan inklusif. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi kontribusi dalam pengembangan sistem keuangan digital yang sejalan dengan nilai-nilai Islam.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

edusiana

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Edusiana: Jurnal Ilmu Pendidikan menerbitkan artikel ilmiah yang meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pendidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi ...