Penilitian ini membahas integrasi teknologi digital dalam pembelajaran bahasa Inggris serta manajemen perilaku anak di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) inklusif di Indonesia. Dengan semakin berkembangnya teknologi, pemanfaatan alat digital dalam pembelajaran diharapkan dapat meningkatkan efektivitas proses belajar mengajar, khususnya dalam mengajarkan bahasa Inggris kepada anak-anak dengan beragam kebutuhan. Selain itu, teknologi juga dapat mendukung pengelolaan perilaku anak, membantu menciptakan lingkungan belajar yang inklusif dan mendukung perkembangan sosial-emosional anak. Penelitian ini menganalisis penerapan teknologi digital seperti aplikasi interaktif, media pembelajaran berbasis video, dan alat bantu komunikasi visual dalam mengatasi tantangan yang dihadapi oleh pendidik dalam manajemen perilaku dan pengajaran bahasa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa integrasi teknologi ini memberikan dampak positif dalam peningkatan motivasi belajar, keterlibatan anak, serta pengelolaan perilaku yang lebih efektif dalam kelas inklusif.
Copyrights © 2025