Jurnal Solusi Masyarakat Dikara
Vol 5, No 1 (2025): April 2025

Workshop Parenting Berbasis Keluarga untuk Mengoptimalkan Pengasuhan Siswa Sekolah Menengah Atas

Alghiffari, Eka Kevin (Unknown)
Siswanto, Deny Hadi (Unknown)
Setiawan, Aldo (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Tujuan dari workshop ini adalah untuk meningkatkan pemahaman orang tua tentang pengasuhan yang sesuai dengan perkembangan remaja dalam menghadapi perubahan zaman. Workshop tersebut berlangsung selama satu hari pada 4 Januari 2024 di SMA Muhammadiyah Mlati, dengan 33 peserta, terdiri dari 25 wali murid dan 8 guru. Kegiatan ini dirancang secara sistematis, meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan tindak lanjut. Hasil workshop menunjukkan peningkatan pemahaman peserta mengenai pengasuhan yang relevan dengan perkembangan remaja di era modern, melalui penyampaian materi dan diskusi interaktif. Tingginya antusiasme peserta dari berbagai latar belakang menegaskan adanya kebutuhan mendesak akan pengetahuan keterampilan pengasuhan, serta kesadaran akan pentingnya interaksi dan dukungan emosional bagi remaja. Secara keseluruhan, workshop ini memberikan wawasan berharga yang membantu orang tua mempererat hubungan dengan anak-anak mereka

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jsmd

Publisher

Subject

Humanities Education Engineering Social Sciences Other

Description

Jurnal Solusi Masyarakat Dikara ISSN 2828-3481 (Online) merupakan jurnal pengabdian dosen untuk mempublikasikan hasil tridharma perguruan tinggi berupa artikel pengabdian. Jurnal Solusi Masyarakat Dikara terbit 3 kali setahun, setiap April, Agustus dan Desember. Naskah yang disubmit harus ditulis ...