Aulad : Journal on Early Childhood
Vol. 8 No. 2 (2025): May-Agustus 2025

Peran Guru Terhadap Kemandirian Anak Tunanetra

Simanjuntak, Oktanila Palensky (Unknown)
Ayuningtyas, Istighna (Unknown)
Andrayana, Putri Febiane (Unknown)
Juventy, Anastasya Ameliya (Unknown)
Mita, Angelina Risa Sonia (Unknown)
Pertiwi, Adharina Dian (Unknown)
Kartika, Wilda Isna (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Kemandirian anak tunanetra merujuk pada kemampuan mereka untuk mengelola diri, mengambil keputusan, dan menjalankan aktivitas sehari-hari tanpa ketergantungan berlebihan pada orang lain. Aspek ini sangat penting dalam pendidikan inklusif karena menunjang adaptasi sosial, perkembangan pribadi, serta kesiapan menghadapi tantangan hidup secara mandiri. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan peran guru dalam membentuk kemandirian anak tunanetra di SLB Tunas Harapan, Kota Samarinda. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis studi kasus instrumental. Data dikumpulkan melalui wawancara dan dokumentasi, serta divalidasi melalui triangulasi sumber. Instrumen berupa panduan wawancara dan observasi dengan indikator strategi, respons, dan tantangan guru. Data dianalisis secara tematik melalui proses reduksi dan display data. Hasil menunjukkan bahwa guru berperan sebagai fasilitator pembelajaran adaptif, pelatih keterampilan hidup, serta pembimbing dalam literasi dan penggunaan huruf Braille. Kolaborasi guru dan orang tua serta lingkungan yang konsisten turut memperkuat proses kemandirian anak. Implikasi penelitian ini adalah peran guru terbukti efektif dalam membentuk kemandirian anak tunanetra.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

aulad

Publisher

Subject

Education Public Health Social Sciences

Description

Aulad : Journal on Early Childhood is a periodically scientific journal published by Program Studi PG-PAUD Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Riau, Indonesia. The journal focuses its scope on the issues on Early Childhood. We invite scientists, scholars, researchers, as well as profesionnals to ...