Male betta fish have high commercial value, making it more effective and profitable if only males are produced and reared. The aim of this study was to determine the effect of Tribulus terrestris fruit on the masculinization of betta fish (Betta splendens) using an immersion method. This research is quantitative. The population in this study consisted of the entire larval population of betta fish. A sample of 300 seven-day-old betta fish larvae was taken from this population and divided into 5 containers, each containing 20 larvae. The sampling technique used was Probability Sampling. Data collection was conducted with 5 treatments, each with 3 repetitions. The data obtained were tested using a One Way ANOVA or analysis of variance with a 95% confidence level. The results showed that the average data obtained from each treatment group differed significantly. The best dosage concentration in this study was treatment P2 with a concentration of 2 mg/L, resulting in the highest percentage of male betta fish at 84.49%.AbstrakIkan cupang jantan memiliki nilai komersial tinggi, sehingga akan lebih efektif dan menguntungkan bila hanya diproduksi dan dipelihara jenis jantan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh buah tumbuhan rujak polo (Tribulus terrestris) terhadap maskulinisasi ikan cupang (Betta splendens) dengan metode perendaman. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan larva ikan cupang. Dari populasi tersebut diambil sampel 300 ekor larva ikan cupang berumur 7 hari, dan dibagi dalam 5 wadah setiap wadah berisi 20 ekor larva ikan cupang. Tehnik pengambilan sampel yang digunakan yaitu probability sampling. Pengambilan data sampel penelitian dilakukan sebanyak 5 perlakuan dengan 3 kali pengulangan. Data dianalisis mengunakan Uji One Way Anova dengan uji BNT dengan tingkat kepercayaan95%. Hasil penelitian bahwa maskulinisasi ikan cupang (Betta splendens) menggunakan buah rujak polo (Tribulus terrestris) melalui metode perendaman dengan dosis yang berbeda memberikan pengaruh yang nyata terhadap persentase ikan cupang. Konsentrasi dosis terbaik yang dapat digunakan dalam maskulinisasi ikan cupang adalah pada perlakuan P2 yaitu sebanyak 2mg/L yang menghasilkan persentase ikan cupang jantan tertinggi yaitu sebesar 84,49%.
Copyrights © 2024