Arus Jurnal Psikologi dan Pendidikan
Vol 4 No 2: Juni (2025)

Barriers in Learning English among First-Year University Students from Non-English-Speaking Backgrounds

Nur Jannah (Unknown)
Farisatma (Unknown)
Darmayanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bentuk-bentuk hambatan yang dialami oleh mahasiswa tahun pertama program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) dalam pembelajaran Bahasa Inggris, serta faktor-faktor yang mempengaruhinya. Dengan pendekatan kualitatif dan metode Interpretative Phenomenological Analysis (IPA), data diperoleh melalui wawancara mendalam terhadap tujuh mahasiswa dari latar belakang non-English-speaking. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat empat hambatan utama: hambatan linguistik (keterbatasan kosakata, grammar, dan pengucapan), hambatan psikologis (kecemasan, rendahnya kepercayaan diri), hambatan sosiokultural (stigma “sok Inggris”, penilaian teman sebaya), dan hambatan instruksional (metode pengajaran yang terlalu berpusat pada guru, minimnya praktik berbicara). Hambatan-hambatan ini saling berkaitan dan berkontribusi terhadap rendahnya keterlibatan aktif mahasiswa dalam proses belajar Bahasa Inggris. Penelitian ini merekomendasikan perlunya strategi pembelajaran yang lebih komunikatif, suportif, dan berbasis praktik. Penelitian selanjutnya disarankan untuk memperluas cakupan partisipan atau mengeksplorasi intervensi khusus untuk mengatasi hambatan tertentu

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ajpp

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Arus Jurnal Psikologi dan Pendidikan atau di singkat dengan (AJPP) adalah jurnal ilmiah yang memuat artikel-artikel hasil-hasil penelitian terbaru, kajian literatur, review buku pada bidang ilmu Psikologi, konseling, pendidikan secara umum. Arus Jurnal Psikologi dan Pendidikan (Ajpp) terbit 3 (tiga) ...