Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas website ETLE Polda Metro Jaya menggunakan metode WebQual 4.0, yang mencakup tiga dimensi utama: Usability, Information Quality, dan Service Interaction Quality. Data diperoleh melalui kuesioner kepada 135 responden, kemudian diuji validitas dan reliabilitas menggunakan SPSS. Hasil analisis menunjukkan semua instrumen valid dan reliabel. Rata-rata skor usability 3,86; information quality 3,84; dan service interaction quality 3,88 (kategori baik). Namun terdapat GAP negatif yang menunjukkan ekspektasi pengguna belum sepenuhnya terpenuhi. Penelitian ini memberikan rekomendasi untuk perbaikan tampilan, kelengkapan informasi, dan interaksi layanan.
Copyrights © 2025