Abstrak: Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong kader Nasyiatul Aisyiyah untuk lebih aktif berkontribusi dalam berbagai ruang publik, baik dalam lingkup organisasi, komunitas, hingga ranah kebijakan yang lebih luas. Pelatihan public speaking bagi kader Nasyiatul Aisyiyah memberikan dampak signifikan terhadap peningkatan keterampilan komunikasi dan kepercayaan diri. Peserta menunjukkan kemajuan dalam teknik berbicara, penyusunan materi, serta keberanian tampil di depan umum. Kader juga mulai aktif berdakwah dan mengaplikasikan keterampilan berbicara dalam bidang ekonomi, guna meningkatkan kemandirian finansial. Program ini turut memperkuat organisasi dengan mengurangi ketergantungan pada iuran anggota dan memberikan manfaat sosial yang luas. Pelatihan ini tidak hanya berdampak pada individu, tetapi juga mendorong perubahan positif bagi komunitas secara keseluruhan. Abstract: This activity aims to encourage Nasyiatul Aisyiyah cadres to be more active in contributing to various public spaces, both within the organization, community, and in the broader realm of policy. The public speaking training for Nasyiatul Aisyiyah cadres has had a significant impact on improving their communication skills and self-confidence. Participants showed progress in speaking techniques, material organization, and the courage to speak in public. Cadres also became more active in preaching and applied their speaking skills in economic activities to enhance financial independence. This program also strengthened the organization by reducing dependence on member contributions and providing broader social benefits. Thus, the training not only had an individual impact but also contributed to positive changes within the wider community.
Copyrights © 2025