Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka
Vol. 3 No. 4 (2025): Bulan Juli

Pengenalan Listening Skill Dasar dengan Metode Menarik dan Menyenangkan bagi Siswa SDN 44 Lubuklinggau

Syafitri, Dewi (Unknown)
Fiani, Ani (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2025

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan di kelas 5 SDN 44 Lubuklinggau. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan listening skill dasar dengan metode yang menarik dan menyenangkan agar para siswa dapat dengan mudah menguasai bahasa Inggris. Para siswa diberikan sosialisasi dan pendampingan listening skill dengan mendengarkan lagu anak-anak, mengisi missing lyrics, dikte dan permainan kata. Ada 5 tahapan yang dilakukan pada pengabdian ini yaitu observasi, perencanaan, pelaksanaan, penerapan dan evaluasi. Hasil pengabdian pada masyarakat ini menunjukkan bahwa para siswa kelas 5 menjadi antusias dan tertarik terhadap bahasa Inggris terutama listening skill karna di sekolah ini belum ada mata pelajaran bahasa Inggris. Melalui pengabdian ini, penulis berharap dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan keterampilan listening siswa SD melalui metode-metode yang menarik dan menyenangkan. Dengan dukungan dari berbagai pihak terkait, penulis yakin bahwa upaya ini akan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi dunia pendidikan di tingkat dasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Jpmb

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka (JPMB) published 4 (Four) times a year (February, July, September, November), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural ...