Bisnis Manajemen dan Keuangan
Vol 2, No 2 (2025): Bismaku - July 2025

Faktor-faktor yang Memengaruhi Keputusan Pembelian pada Shopee Live.

Aini, Nur (Unknown)
-, Sulastri (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2025

Abstract

Teknologi di Indonesia mengalami kemajuan yang cepat, termasuk adanya toko belanja online. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepercayaan, promosi, persepsi harga, dan kualitas produk secara simultan maupun parsial terhadap keputusan pembelian pada shopee live. Metode penelitian ini adalah asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif. Metode pengambilan sampel pada penelitian ini adalah nonprobability sampling dengan teknik purposive sampling. Jenis data yang digunakan pada penelitian ini adalah data primer dengan penyebaran kuesioner sebanyak 130 responden secara online dengan uji sampel awal sebanyak 30 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua nilai koefisien regresi linier berganda adalah positif, hal ini menunjukkan terdapat hubungan yang searah variabel independen dengan dependen. Hasil uji f menunjukkan bahwa variabel independen secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil uji ini menunjukkan bahwa variabel Kepercayaan, Promosi, dan Kualitas Produk berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian, tetapi variabel persepsi harga tidak berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian. Variabel yang paling dominan pengaruhnya terhadap keputusan pembelian adalah variabel kualitas produk. Model regresi pada penelitian ini layak dan cukup baik dalam memprediksi keputusan pembelian pada shopee live

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bismaku

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

BISMAKU adalah Jurnal Bisnis Manajemen Keuangan Universitas Gunadarma. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun pada bulan Januari dan Juli. Bismaku menerbitkan artikel di bidang manajemen yang memberikan kontribusi terhadap pengembangan ilmu manajemen bisnis meliputi manajemen pemasaran, manajemen ...