Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 02 (2025): Volume 10, Nomor 02 Juni 2025 publish

PERANCANGAN GAME PEMBELAJARAN KUIS EDUGAMES MATEMATIKA PADA TK ISLAM AN – NUR BERBASIS CONSTRUCT 2

Panjaitan, Teresha Gamaliel (Unknown)
Munawir, Ahmad (Unknown)
Amaldi, Wahyu (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2025

Abstract

Peneltian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah game edukasi matematika yang menarik dan interaktif bagi anak-anak usia dini. Permainan ini dirancang agar anak-anak dapat belajar dasar-dasar operasi matematika seperti penjumlahan dan pengurangan melalui pendekatan visual yang menyenangkan. Pengembangan game dilakukan menggunakan software Construct 2, yang meungkinkan pembuatan game dua dimensi berbasis HTML5 tanpa perlu pemograman tingkat lanjut. Dalam game ini , soal- soal matematika disajikan dalam bentuk kuis bergambar, menggunakan ilustrasi buah-buahan sebagai media visual memperjelas konsep angka. Metode yang digunakan dalam pengembangan game ini adalah MDLC (Multimedia Development Life Cycle) yang terdiri dari enam tahapan: konsep, desain, pengumpulan bahan, pembuatan, pengujian, dan distribusi. Setiap tahap dilakukan secara bertahap untuk memastikan game berjalan dengan baik dan sesuai kebutuhan pengguna. Hasil pengujian terhadap sejumlah anak usia dini menunjukan bahwa mereka merasa tertarik dan senang saat memainkan game. Selain itu, game ini juga membantu mereka lebih mudah memahami konsep dasar matematika karena disajikan dalam bentuk visual dan permainan. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa game kuis edukasi matematika berbasis Construct 2 ini mampu menjadi media pembelajaran yang menyenangkan bagi anak-anak, serta diharapkan dapat meningkatkan minat ataupun semangat dalam belajar matematika.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...