Riski Katili, NIM. 831420017. 2025. Meningkatkan Teknik Pukulan Forehand Drive Dalam Permainan Tenis Meja Melalui Metode Lawan Pasif Pada Siswa Kelas X IPS 2 SMA Negeri 4 Gorontalo, Skripsi, Program Studi Penjaskes-Rek, Jurusan Pendidikan Keolahragaan, Fakultas Olahraga Dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo.Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana meningkatkan teknik pukulan forehand drive dalam permainan tenis meja Melalui Metode lawan pasif pada siswa kelas X IPS 2 SMA Negeri 4 Gorontalo dalam melakukan teknik pukulan forehand drive.Berdasarkan data yang telah diperoleh pada penelitian tindakan kelas ini dengan penerapan metode lawan pasif sebagai kunci utama dalam pembelajaran teknik pukulan forehend drave yang telah dilaksanakan dengan dua siklus, tampak terlihat terjadi peningkatan yang signifikan. Hal ini ditandai dengan pada observasi awal hasil belajar teknik pukulan forehand drive oleh siswa kelas X IPS 2 SMA Negeri 4 Gorontalo yakni 42,21. Meningkat setelah diberi tindakan siklus I menjadi 55,28 dan pada akhir siklus II menjadi 78,29. Dengan demikian ini membuktikan bahwa mengunakan metode lawan pasif mempunyai pengaruh terhadap hasil belajar teknik pukulan forehand drive.
Copyrights © 2025