Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS)
Vol. 6 No. 5 (2025): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Agustus-September 2025)

Pengaruh Strategi Bisnis Terhadap Keunggulan Bersaing melalui Media Sosial sebagai Variabel Mediasi (Studi pada UMKM Rumah Makan Kota Sukabumi)

Saftila, Diva (Unknown)
Zafar, Tetty Sufianty (Unknown)
Saori, Sopyan (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh strategi bisnis terhadap keunggulan bersaing melalui media sosial sebagai variabel mediasi pada UMKM rumah makan di Kota Sukabumi. Fenomena digitalisasi dan meningkatnya penggunaan media sosial oleh konsumen mendorong pelaku usaha untuk beradaptasi dalam memanfaatkan platform digital sebagai bagian dari strategi pemasaran. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner terhadap 100 responden pelaku UMKM rumah makan. Data dianalisis menggunakan Structural Equation Modeling–Partial Least Square (SEM-PLS) dengan bantuan aplikasi SmartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi bisnis berpengaruh positif dan signifikan terhadap media sosial dan keunggulan bersaing. Selain itu, media sosial terbukti memiliki peran sebagai variabel mediasi yang signifikan dalam memperkuat pengaruh strategi bisnis terhadap keunggulan bersaing. Temuan ini menegaskan pentingnya integrasi strategi bisnis dan pemanfaatan media sosial dalam meningkatkan daya saing UMKM kuliner di era digital. Penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi teoritis dan praktis dalam pengembangan strategi bisnis berbasis digital untuk sektor UMKM.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JMPIS

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences

Description

Focus and Scope FOCUS Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memfokuskan diri pada riset tentang Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial. Pendekatan metode penelitian meliputi: Kuantitatif, Kualitatif, dan Mix Method. Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memiliki tujuan ...