GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 5 No 2 (2025): Juli 2025

PENGABDIAN MASYARAKAT : BIMTEK STRATEGI MENDIDIK ANAK DI SEKOLAH

Hasmawaty, Hasmawaty (Unknown)
Bachtiar, Muhammad Yusri (Unknown)
Syamsuardi, Syamsuardi (Unknown)
Surganingsih, Muqimah (Unknown)
Hajerah, Hajerah (Unknown)
Sadaruddin, Sadaruddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2025

Abstract

Tujuan penulisan artikel ini adalah untuk mendeskripsikan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa bimbingan teknis (bimtek) yang bertujuan meningkatkan kapasitas guru PAUD dalam menerapkan strategi pendidikan yang efektif dan kontekstual, serta mendorong keterlibatan orang tua sebagai mitra aktif dalam mendidik anak di sekolah. Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh kesenjangan antara metode pembelajaran konvensional yang masih dominan dan kebutuhan akan pembelajaran yang lebih adaptif dan inklusif. Metode pengabdian yang digunakan terdiri dari empat tahapan utama: sosialisasi dan diskusi terbuka, pelatihan metode pengajaran aktif, simulasi kelas, serta evaluasi dan refleksi. Kegiatan dilaksanakan dalam satu hari dengan pendekatan partisipatif dan berorientasi pada praktik langsung di lapangan. Peserta bimtek terdiri dari guru PAUD dan utusan oramg tua anak di Kota Makassar. Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan signifikan dalam kompetensi guru, terutama dalam perencanaan pembelajaran tematik dan pengelolaan kelas berbasis pendekatan aktif. Selain itu, keterlibatan orang tua dalam proses pendidikan anak meningkat melalui pembentukan komunikasi digital dan kolaborasi rutin. Lingkungan belajar menjadi lebih inklusif dan mendukung, dengan inisiatif tindak lanjut dari sekolah seperti pembentukan komunitas belajar guru. Dampak awal terhadap siswa juga teridentifikasi, berupa peningkatan keaktifan dan motivasi belajar. Kontribusi kegiatan ini terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) terletak pada penerapan strategi pendidikan yang terintegrasi antara guru dan orang tua, yang berfokus pada pembelajaran aktif, karakter, dan inklusi. Pendekatan ini memperkaya praktik pendidikan di tingkat dasar, serta menjadi model bagi pengembangan program pelatihan guru yang kontekstual dan kolaboratif ke depannya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ganesha

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Education Engineering Social Sciences

Description

Publikasi jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan pemikiran atau gagasan konseptual serta hasil penelitian yang telah dicapai di bidang pengabdian masyarakat. Jurnal Ganesha dipublikasikan 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Januari dan Juli. Junal Ganesha secara khusus menitikberatkan pada ...