eProceedings of Management
Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024

Strategi Komunikasi Interpersonal Magical Wedding Organizer dalam Menjaga Loyalitas Konsumen

Jovan, Jovan (Unknown)
Dama, Muhammad Satrian Duva (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2024

Abstract

Dunia perusahaan jasa khususnya wedding organizer memiliki sangat banyak bidang yang harus dikuasai agar dapatmenghasilkan pelayanan jasa yang baik. Sayangnya masih banyak perusahaan jasa khususnya wedding organizer yangabai pada hal-hal penting tersebut. Salah satu bidang yang harus dikuasai dengan baik adalah bidang komunikasiinterpersonal yang dapat membuat konsumen menjadi nyaman dalam berinteraksi dan berkomunikasi. Penelitian inidilakukan untuk mengupas strategi komunikasi interpersonal dari Magical Wedding Organizer dalam usaha menjagaloyalitas konsumen. Penelitian ini menggunakan metode penelitian studi kasus dengan pendekatan kualitatif denganteknik pengambilan data wawancara pada 3 informan yang terdiri dari informan kunci, ahli, dan pendukung. Hasildari penelitian menunjukkan bahwa dengan memanfaatkan strategi komunikasi interpersonal dengan baik, hal inidapat membuat klien dari Magical Wedding Organizer merasa puas dengan pelayanan yang diberikan dan memilikikecenderungan untuk menggunakan jasa dari Magical Wedding Organizer di kemudian hari dan membuat klienmenjadi loyal. Kata Kunci-Magical Wedding Organizer, komunikasi interpersonal, comunication skill, loyalitas konsumen.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

management

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...