Kemampuan membaca Al-Qur'an merupakan keterampilan dasar yang penting dalam pendidikan Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gender dan metode BTQ terhadap kemampuan membaca Al-Qur'an siswa. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif metode kuasi experimen dengan desain penelitian nonequivalent control group design. Subjek penelitian terdiri dari siswa yang dipilih berdasarkan kriteria tertentu dan dibagi ke dalam kelompok perlakuan berdasarkan gender dan metode BTQ. Teknik analisis data menggunakan ANOVA dua jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode BTQ berpengaruh signifikan terhadap peningkatan kemampuan membaca Al-Qur'an. Sebaliknya, gender tidak memberikan pengaruh yang signifikan, begitu pula dengan interaksi antara gender dan metode, tidak terdapat interaksi yang signifikan. Temuan ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara metode maqdis dengan bantuan audio dan tanpa audio terhadap kemampuan membaca al-quran siswa. Penelitian ini memberikan gambaran bahwa metode pembelajaran yang tepat dapat meningkatkan kompetensi.
Copyrights © 2025