Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kerjasama tim, tingkat pendidikan, kemampuan kerja dan penempatan kerja terhadap kinerja karyawan PT Chenyang Electronics Indonesia baik secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Populasi dan sampel penelitian ini adalah seluruh karyawan PT Chenyang Electronics Indonesia yang berjumlah 38 orang karyawan,dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Sampling Jenuh. Dari analisis data diperoleh hasil penelitian bahwa kerjasama tim berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan t hitung (2.059) > t tabel (2.035), tingkat pendidikan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan t hitung (2.057) > t tabel (2.035), kemampuan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan t hitung ( 2.453) > t tabel (2.035) dan penempatan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan t hitung (2.550) > t tabel (2.035). Secara simultan hasil uji F kerjasama tim, tingkat pendidikan, kemampuan kerja dan penempatan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT Chenyang Electronics Indonesia. Kata Kunci: Kerjasama Tim, Tingkat Pendidikan, Kemampuan Kerja, Penempatan Kerja, Kinerja Karyawan
Copyrights © 2025