Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 11 No 8.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 

Analisis Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keberhasilan Peningkatan Daya Saing UMKM Oleh UPT BALAI LATIHAN dan PENGEMBANGAN TENAGA KERJA (BLP2TK) Provinsi Jawa Timur di Kabupaten Bojonegoro

Jannah, Dina Miftahul (Unknown)
Nafi'ah, Binti Azizatun (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2025

Abstract

UMKM merupakan sektor terbesar yang dapat menyerap tenaga kerja hingga 97% tenaga kerja yang ada di Indonesia. Untuk itu UMKM sangat besar peranannya dalam perekonomian Indonesia. Bojonegoro adalah salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Timur yang memiliki potensi di sektor UMKM. Dari tahun 2019-2023 UMKM di Bojonegoro mengalami kenaikan secara progresif. Seiring dengan berkembangnya UMKM di Bojonegoro namun tidak dibarengi dengan daya saing yang tinggi tentu akan membuat UMKM di Bojonegoro tidak mampu bertahan ataupun berkembang dalam menunjang ekonomi kedepannya. Pelaku UMKM diharapkan memiliki produk yang berkualitas dan memiliki daya saing tinggi dalam menghadapi tantangan global baik di pasar lokal maupun pasar internasional. Oleh karenanya sangat penting adanya peningkatan daya saing UMKM dalam produktivitas dan kreativitas UMKM guna mendukung UMKM di masa depan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh Mentoring dan Evaluasi yang dilakukan oleh UPT BLP2TK sebagai anak dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Timur dalam upaya melestarikan UMKM yang berada di daerah Jawa Timur salah satunya yaitu Kabupaten Bojonegoro bisa berhasil dalam meningkatkan daya saing UMKM guna memenuhi tantangan masa depan agar UMKM di Bojonegoro bisa terus bertahan dan berkembang. Jenis penelitian ini deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Mentoring dan Evaluasi UMKM yang dilakukan selama 3 bulan di Bojonegoro sudah berjalan dengan baik namun masih belum merata dikarenakan beberapa dari pelaku UMKM Bojonegoro masih banyak yang belum bisa mengikuti Program tersebut.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...