Riset Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Repetisi)
Vol. 8 No. 01 (2025): REPETISI VOLUME 8 NOMOR 1

Pengaruh Kebiasaan Membaca Cerita Anak terhadap Keterampilan Menulis Teks Naratif Siswa Kelas VII MTs Negeri 2 Kota Magelang

Dwi Septianingrum (Unknown)
Linda Eka Pradita (Unknown)
Muhammad Nur Hanif (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 May 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya tingkat literasi dan minat baca peserta didik, yang berdampak pada keterbatasan kosa kata dan kurang optimalnya kemampuan menulisteks naratif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kebiasaan membaca ceritaanak terhadap keterampilan menulis teks naratif peserta didik kelas VII MTs Negeri 2 KotaMagelang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif non-eksperimen dengan desain expost facto. Sampel diambil secara purposive sampling sebanyak 64 siswa Fase D1. Teknik analisisdata meliputi uji normalitas, regresi linear sederhana, dan analisis N-Gain dengan bantuan SPSSversi 24.0. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan signifikan antara kelas 7B dan 7D,meskipun keduanya diajar oleh guru dan metode yang sama, yaitu Project Based Learning. Kelas7B, yang rutin membaca cerita anak, menunjukkan peningkatan kemampuan menulis yang lebihtinggi. Nilai R Square sebesar 0,494 menunjukkan bahwa 49,4% variasi dalam keterampilanmenulis dipengaruhi oleh kebiasaan membaca. Uji signifikansi Anova menghasilkan nilai 0,000,menegaskan adanya pengaruh yang signifikan. N-Gain kelas 7B tergolong sedang (0,3277),sedangkan kelas 7D rendah (0,1262). Temuan ini membuktikan bahwa kebiasaan membaca cerita anak secara rutin berkontribusi terhadap peningkatan keterampilan menulis naratif siswa.Kata kunci: kebiasaan membaca, cerita anak, menulis, teks naratif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

repetisi

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Repetisi: Riset Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia merupakan jurnal ilmiah mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Tidar. Repetisi: Riset Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia menerbitkan artikel-artikel ilmiah dalam cakupan keilmuan bidang pendidikan, bahasa, ...