GALENICAL : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan Mahasiswa Malikussaleh
Vol. 4 No. 4 (2025): GALENICAL : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan Mahasiswa Malikussaleh - Agustus 20

J Sindrom Wellen : Deteksi Dini untuk Mencegah Infark Anterior Masif

Fauzan, Rivhan (Unknown)
Nabiilah, Anis En (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2025

Abstract

Sindrom Wellen merupakan salah satu bentuk Sindrom Koroner Akut (SKA) yang sering kali tidak dikenali, meskipun memiliki implikasi klinis yang sangat penting. Ditandai oleh perubahan gelombang T yang khas pada elektrokardiogram (EKG) saat pasien dalam kondisi bebas dari nyeri, sindrom ini merepresentasikan stenosis kritis Left Anterior Descendening Artery (LAD), khususnya di bagian proksimal. Mengenali pola EKG yang khas pada sindrom ini dapat menjadi kunci dalam mencegah infark miokard luas yang berpotensi fatal. Tinjauan pustaka ini menyajikan analisis komprehensif mengenai aspek definisi, sejarah penemuan, patofisiologi, manifestasi klinis, diagnosis, diagnosis banding, penatalaksanaan, serta literatur terkini yang membahas sindrom ini. Dengan pemahaman yang mendalam, diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan klinis dan mengurangi morbiditas serta mortalitas yang berkaitan dengan Sindrom Wellen.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

galenical

Publisher

Subject

Education Health Professions Immunology & microbiology Public Health Veterinary

Description

The focus of interest include but are not limited to: 1. Biomedical sciences: anatomy and physiology, cell biology, biochemistry, microbiology, genetics and molecular biology, immunology, mathematics and statistics, and bioinformatics. 2. Clinical medicine: internal medicine, general surgery, ...