Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara siswa kelas I SD Adi Widyalaya Suar Dwipa Giri Mekar melalui penerapan pembelajaran Quantum Teaching. Hasil awal menunjukkan bahwa sebagian besar siswa masih di bawah KKM, dengan nilai rata-rata keterampilan berbicara hanya mencapai 61,4. Melalui penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam beberapa siklus, guru mengoptimalkan penggunaan Quantum Teaching untuk meningkatkan keterlibatan siswa dan hasil pembelajaran. Hasil dari siklus II menunjukkan peningkatan signifikan, dengan 83,3% siswa mencapai KKM dan rata-rata nilai keterampilan berbicara mencapai 75. Dengan demikian, pembelajaran Quantum Teaching secara online terbukti efektif dalam meningkatkan kemampuan siswa dalam berbicara. Temuan ini konsisten dengan penelitian sebelumnya dan menunjukkan bahwa Quantum Teaching dapat menjadi solusi yang efektif dalam meningkatkan pembelajaran bahasa Indonesia.
Copyrights © 2025