Proceeding Seminar Nasional IPA
2025

TREN PEMBELAJARAN BERBASIS COMPUTATIONAL THINKING 2020-2024 DAN POTENSINYA DALAM PEMBELAJARAN SAINS

Widiyatmoko, Arif (Unknown)
Wulandari, Tiara Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2025

Abstract

Pembelajaran di abad ke-21 menekankan pada penguasaan keterampilan berpikir komputasi atau Computational Thinking (CT). Hal ini dikarenakan CT membantu siswa dalam memecahkan masalah secara sistematis dan logis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis penerapan pembelajaran sains berbasis CT secara global. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi literatur artikel dengan metode PRISMA. Pada penelitian ini, analisis difokuskan pada artikel yang dipublikasikan pada tahun 2020-2024 pada database jurnal Scopus, Eric, dan Springer. Berdasarkan hasil analisis, diketahui bahwa terdapat 20 negara yang menerapkan pembelajaran berbasis CT. Penerapan pembelajaran berbasis CT sebagian besar dilakukan di tingkat sekolah dasar dengan kurikulum dan kebijakan tertentu. Namun, belum banyak penelitian yang mengintegrasikan pembelajaran berbasis CT pada mata pelajaran sains. Oleh karena itu, perlu dianalisis potensi dan strategi implementasinya dalam pembelajaran sains. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam memberikan wawasan kepada pendidik tentang bagaimana menerapkan CT khususnya dalam pembelajaran sains dan rencana penerapan CT dalam pembelajaran sains. Hal ini berpotensi dapat meningkatkan kualitas pembelajaran sains agar menghasilkan peserta didik yang memiliki kompetensi, keterampilan, dan sikap yang baik sehingga dapat bersaing di tingkat global.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

snipa

Publisher

Subject

Education

Description

Proceeding Seminar Nasional IPA berisi artikel yang bertema inovasi pembelajaran IPA, penelitian dibidang IPA dan ilmu lingkungan yang berasal dari kegiatan Seminar Nasional IPA. Kegiatan Seminar Nasional IPA sendiri merupakan kegiatan yang diselengarakan oleh Jurusan IPA Terpadu UNNES dengan ...