IPSSJ
Vol. 2 No. 03 Agustus (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal

Pengaruh Kesadaran Halal dan Sertifikasi Halal Terhadap Tingkat Penjualan dan Keberkahan Bisnis Pada UMKM di Banda Aceh

Nelly Fitria Ningsih, Bismi Khalidin, Khairul Amri (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kesadaran halal dan sertifikasi halal terhadap tingkat penjualan dan keberkahan bisnis pada UMKM di Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan data primer dan instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan sampel sebanyak 100 responden yang merupakan pelaku UMKM dibidang makanan atau minuman di Banda Aceh. Proses analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda melalui aplikasi SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran halal dan sertifikasi halal secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat penjualan. Selanjutnya, kesadaran halal dan sertifikasi halal secara parsial juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keberkahan bisnis. Kemudian hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa kesadaran halal dan sertifikasi halal berpengaruh siginifikan terhadap tingkat penjualan dan keberkahan bisnis pada UMKM di Banda Aceh.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ojs

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Social Sciences

Description

Integrative Perspectives of Social and Science Journal (IPSSJ) dengan E-ISSN 3064-4011 merupakan sebuah jurnal ilmiah nasional yang mempublikasikan artikel hasil penelitian multidisiplin di berbagai bidang ilmu, seperti ilmu sains, teknik, pendidikan, ilmu sosial humaniora, bahasa/linguistik, ...