Journal of Innovative and Creativity
Vol. 5 No. 2 (2025)

Pengaruh Perputaran Modal Kerja dan Struktur Modal Terhadap Pertumbuhan Laba : (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Aneka Industri Periode 2019-2023)

Klau, Herlina Helmy (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2025

Abstract

Pendahuluan: Pertumbuhan setiap perusahaan harus diimbangi dengan cara mengelola keuangan dan merancang suatu manajemen dengan baik. Hal ini dikarenakan setiap perusahaan mengharapkan adanya pertumbuhan laba di setiap periode waktu. Oleh karena itu, untuk mempertahankan laba yang harus dicapai perusahaan, maka perusahaan harus memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan laba. Tujuan: Mengetahui pengaruh perputaran modal kerja dan struktur modal terhadap pertumbuhan laba Metode: Dilihat dari objek dan metode analisis yang digunakan, maka penelitian ini termasuk dalam tipe penelitian kuantitatif. Data kuantitatif dalam penelitian ini adalah laporan keuangan pada perusahaan manufaktur sektor Aneka Industri sub sektor pulpen dan kertas dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2019-2023. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan perputaran modal kerja berpengaruh positif tidak signifikan terhadap pertumbuhan laba, stuktur modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan laba serta perputaran modal kerja, dan struktur modal secara simultan berpengaruh positif terhadap pertumbuhan laba. Kesimpulan: Modal kerja berpengaruh positif tidak signifikan terhadap pertumbuhan laba. Hal ini dikarenakan ada modal kerja yang berlebihan menunjukkan adanya dana yang tidak produktif. Stuktur modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan laba. Hal ini menggambarkan semakin tinggi struktur modal maka semakin tinggi pula pertumbuhan laba.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

joecy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Journal of Innovative and Creatifity (JOECY) publishes research articles in the field of education which report empirical research on topics that are significant across educational contexts, in terms of design and findings. The topic could be in curriculum, teaching learning, evaluation, quality ...