Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka
Vol. 4 No. 1 (2025): Bulan September

Penerapan Media Pembelajaran Manual untuk Memahami Tata Cara Wudhu dan Rakaat Sholat di TPQ Nurul Huda

Ummah , Dwi Rahmatul (Unknown)
Eksanti, Wanda Rosi (Unknown)
Firdaus, Muhammad (Unknown)
Khoir, Imam Mukhlis (Unknown)
Syaifuddin, Raden (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Aug 2025

Abstract

Kegiatan ini merupakan program kerja dari TIM KKn 118 Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan menerapkan media pembelajaran manual dalam mengajarkan tata cara wudhu dan jumlah rakaat sholat di TPQ Nurul Huda, Desa Ploso, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi. Tujuan penerapan media manual ini adalah untuk meningkatkan pemahaman santri dalam materi tata cara wudhu dan memahami jumlah rakaat dalam sholat. Kegiatan ini melibatkan santri usia 5–12 tahun, ustadz/ustadzah, serta pengelola TPQ. Media yang digunakan meliputi papan interaktif tata cara wudhu dan timewheel jumlah rakaat shalat, yang dirancang menarik dan sesuai karakteristik anak usia dini. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa media manual mampu meningkatkan pemahaman santri secara signifikan terhadap urutan wudhu dan jumlah rakaat shalat. Santri menunjukkan peningkatan dalam praktik langsung, daya ingat, keaktifan, dan keterlibatan dalam proses pembelajaran. Media yang bersifat visual, kinestetik, dan interaktif ini dinilai efektif menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan membekas secara spiritual.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Jpmb

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka (JPMB) published 4 (Four) times a year (February, July, September, November), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural ...