Pembelajaran yang baik dilihat dari bagaimana susana kelas serta interaksi antara guru dan siswa. Penggunaan media pembelajaran yang konvensional dan tidak bervariasi menyebabkan siswa tidak bersemangat dan akan berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Wordwall adalah sebuah aplikasi yang menarik pada browser. Aplikasi ini bertujuan khusus sebagai sumber belajar, media belajar, dan alat penilaian yang menyenangkan bagi siswa. Kemampuan kognitif merupakan kemampuan yang sangat penting untuk distimulasi sejak dini agar anak dapat banyak kesempatan dalam mengoptimalkan kemampuannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan media aplikasi (wordwall) terhadap kemampuan kognitif anak usia 5-6 tahun di RA Daarul Mukhlisin. Kemampuan kognitif yang dimaksud meliputi aspek pengembangan kosakata, pemahaman konsep, menghubungkan gambar, konsentrasi dan berhitung, serta pemecahan masalah. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan teknik pengambilan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data penelitian dianalisis menggunakan uji normalitas dan uji paired sample t-test dengan bantuan program SPSS V27. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat perbedaan signifikan antara nilai pretest dan posttest setelah diberikan perlakuan berupa penggunaan media aplikasi wordwall. Hal ini ditunjukan dengan nilai signifikansi < 0,05 yang berarti penggunaan media aplikasi wordwall efektif dalam meningkatkan kemampuan kognitif anak usia 5-6 tahun di RA Daarul Mukhlisin. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa media aplikasi wordwall merupakan salah satu alternatif media pembelajaran interaktif yang efektif untuk mendukung perkembangan kognitif anak usia dini, khususnya dala meningkatkan kemampuan berpikir, konsentrasi, serta pemecahan masalah.
Copyrights © 2025