Jurnal WIDYA LAKSMI (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat)
Vol. 5 No. 2 (2025): Jurnal WIDYA LAKSMI (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat)

PEMERIKSAAN GULA DARAH PUASA SEBAGAI UPAYA IDENTIFIKASI DIABETES MELITUS TIPE II PADA POPULASI DEWASA DI TANJUNG DUREN SELATAN

Santoso, Alexander Halim (Unknown)
Destra, Edwin (Unknown)
Pratama, Aditya (Unknown)
Amertha, Anak Agung Ngurah Putrayoga (Unknown)
Dewanto, Paulus Gegana Thery (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2025

Abstract

Diabetes mellitus tipe II merupakan gangguan metabolik progresif yang dapat dicegah melalui deteksi dini dan edukasi nutrisi. Pemeriksaan gula darah puasa menjadi alat skrining yang efektif untuk mengenali individu dengan risiko pra-diabetes dan diabetes tanpa gejala. Kegiatan dilakukan menggunakan pendekatan Plan-Do-Check-Act (PDCA). Pemeriksaan gula darah puasa dilakukan melalui pengambilan darah kapiler menggunakan alat POCT. Setelah pemeriksaan, peserta menerima edukasi berbasis leaflet yang memuat informasi tentang konsumsi makanan rendah indeks glikemik dan pengendalian asupan gula. Hasil diklasifikasikan ke dalam tiga kategori berdasarkan nilai normal, pra-diabetes, dan diabetes. Sebanyak 104 peserta mengikuti pemeriksaan. Sebagian besar tergolong normoglikemik, namun sebagian peserta dalam kategori pra-diabetes dan diabetes. Deteksi dini kadar glukosa darah puasa disertai edukasi pola makan menjadi langkah preventif yang efektif dalam menghambat progresi menuju diabetes mellitus tipe II. Pemilihan makanan dengan beban glikemik rendah, peningkatan konsumsi serat, serta pembatasan gula tambahan berkontribusi terhadap stabilitas glukosa darah dan pengendalian risiko metabolik jangka panjang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jwl

Publisher

Subject

Other

Description

WIDYA LAKSMI (Jurnal Pengadian Kepada Masyarakat) Journal is a scientific multidisciplinary journal published by Yayasan Lavandaia Dharma Bali twice a year; January and July. It is a national journal that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this ...