Jurnal Pengabdian West Science
Vol 4 No 09 (2025): Jurnal Pengabdian West Science

Peran Guru Bimbingan Konseling Dalam Menentukan Karir Siswa Berbasis Potensi Minat Dan Bakat

Haryati, Endri (Unknown)
Wibowo, Teguh Setiawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2025

Abstract

krusial bagi siswa, terutama karena keputusan tersebut mempengaruhi masa depan pribadi dan profesional mereka. Guru Bimbingan dan Konseling (BK) memiliki posisi strategis dalam membantu siswa mengenali dan mengembangkan potensi, minat serta bakatnya agar karir yang dipilih lebih selaras dengan dirinya sendiri. Artikel ini bertujuan untuk menggali peran guru BK dalam proses penentuan karir siswa dengan pendekatan berbasis potensi, minat, dan bakat, serta mengidentifikasi hambatan dan strategi dalam implementasinya. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah studi kajian literatur dan refleksi pengalaman praktis dari seminar dan workshop. Hasil analisis menunjukkan bahwa guru BK sebaiknya berfungsi sebagai fasilitator dan mediator dalam pengembangan diri siswa, menyediakan layanan informasi, asesmen, konsultasi individu dan kelompok, serta memfasilitasi eksplorasi karir. Di samping itu, keberhasilan intervensi sangat dipengaruhi oleh dukungan sekolah, pelatihan kompetensi BK, dan partisipasi aktif siswa serta orang tua. Kesimpulannya, guru BK memiliki kontribusi penting dalam membantu siswa menentukan karir yang sesuai, asalkan layanan dilakukan secara sistematis dan holistik, serta sinergis dengan lingkungan sekolah dan keluarga.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpws

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian West Science adalah jurnal ilmiah multidisiplin yang diterbitkan oleh Westscience Press. Di tingkat nasional banyak sekali masalah-masalah umum atau isu-isu yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat. Publikasi jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan pemikiran atau gagasan ...