Coution : Journal of Counseling and Education
Vol. 3 No. 2 (2022): Coution

Penerapan Rational Emotive Behavior Therapy Dalam Mereduksi Trauma Anak Korban Perceraian

Nurodin (Unknown)
Ika Purnama Sari (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2022

Abstract

Trauma yang dialami oleh anak korban perceraian dihasilkan oleh pemikiran konseli yang irasional dalam menerima keadaan yang terjadi. Banyak anak korban perceraian yang terus menerus membiarkan dirinya terperangkap dalam situasi trauma yang mereka alami sehingga menimbulkan sikap emosional dan perilaku yang tidak baik terhadap diri sendiri maupun lingkungannya. Oleh karena itu menurut peneliti teknik Rational Emotive Behavior Therapy (REBT) model ABCDEF dapat membantu korban dalam mereduksi trauma yang terjadi dalam dirinya. Penelitian ini menggunakan metode Mixed Methods dengan desain jenis Single Subject Research. Waktu pelaksanaan penelitian di Madrasah Tsanawiyah Ummul Quro Al-Islami Bogor dilaksanakan pada bulan Oktober 2021 – Maret 2022. Penelitian ini dilakukan pada dua orang siswi Madrasah Tsanawiyah yang mengalami trauma akibat perceraian orang tuanya. Konseling Rational Emotive Behavior Therapy yang dilaksanakan pada penelitian ini berjumlah 6 sesi. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini berupa: wawancara, observasi, dan dokumentasi. Dan analisis data yang digunakan yakni berupa: uji coba pemakai, uji ahli bahasa, uji validitas instrumen, uji reliabilitas instrumen, uji ahli statistik, pelaksanaan program intervensi, dan statistik deskriptif. Skor yang didapat dari pengisian pre-test oleh An. BL dan An. MSP menunjukkan bahwa konseli mengalami trauma yang harus ditangani secara serius. Namun setelah dilaksanakan intervensi dan post-test konseli mengalami penurunan skor pada semua dimensi. Hal ini menunjukkan sebelum intervensi An. BL dan An. MSP memiliki trauma akibat perceraian orang tuanya. Sedangkan setelah intervensi tingkatan trauma yang dialami oleh konseli sudah menurun. Berdasarkan hasil grafik skor pre-test dan post-test yang telah dilaksanakan pada 2 orang siswi Madrasah Tsanawiyah Ummul Quro Al-Islami Bogor dapat diambil kesimpulan bahwa terlihat perubahan yang signifikan sebelum dan sesudah dilaksanakannya treathment ke arah yang lebih baik. Hasil skor pre-test dan post-test yang dilaksanakan oleh peneliti menunjukkan bahwa Rational Emotive Behavior Therapy (REBT) berbasis Al-Qur’an berpengaruh dalam mereduksi trauma anak korban perceraian.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

coution

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Other

Description

Coution Journal is managed and published by the Islamic Education Counseling Guidance Study Program of the Tarbiyah Faculty of Islamic University Bunga Bangsa Cirebon. college student. The scope of scientific articles published in this journal is about counseling and education as well as those ...