Jurnal Pengabdian Negeri
Vol. 2 No. 3 (2025): September, 2025

Pelatihan Digital Marketing dengan Pendekatan Customer Journey bagi Generasi Muda

Riu, Isma Azis (Unknown)
Windarsari, Wiwin Riski (Unknown)
Ridha, Achmad (Unknown)
Arif, Hery Maulana (Unknown)
Erwin, Erwin (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2025

Abstract

Perkembangan teknologi digital telah mengubah cara konsumen berinteraksi dengan produk maupun jasa, sehingga pemahaman tentang customer journey menjadi penting bagi generasi muda yang akan terjun ke dunia usaha maupun industri kreatif. Sayangnya, mahasiswa dan remaja pada umumnya masih memiliki keterbatasan dalam memahami konsep pengalaman pelanggan serta penggunaan tools digital marketing untuk menganalisis perilaku konsumen. Berdasarkan permasalahan tersebut, kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan generasi muda dalam memanfaatkan digital marketing dengan pendekatan customer journey. Metode pelaksanaan terdiri atas tiga tahap, yaitu penyadaran melalui seminar mengenai tren pemasaran digital, penguatan kapasitas melalui pelatihan penggunaan tools seperti Google Analytics, Meta Ads Manager, dan Canva, serta pemberian daya melalui praktik penyusunan peta customer journey sederhana. Kegiatan ini diikuti oleh 30 peserta yang terdiri dari mahasiswa dan remaja umum, dibagi ke dalam enam kelompok kerja. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pemahaman konsep customer journey, keterampilan penggunaan tools digital marketing, serta kemampuan menyusun strategi pemasaran berbasis pengalaman pelanggan. Pelatihan ini membuktikan bahwa pemahaman customer journey dapat membantu generasi muda merancang strategi pemasaran yang lebih efektif, berfokus pada kebutuhan konsumen, dan mampu meningkatkan daya saing bisnis di era digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpn

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Negeri adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh CV. Austronesia Akademika, yang berlokasi di Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, Indonesia. Jurnal ini berfokus pada publikasi hasil pengabdian kepada masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, ...