Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi, manajemen waktu, dan stres terhadap prestasi akademik mahasiswa yang berstatus sebagai pekerja di PT. Lucky Texile Semarang II. Penelitian ini menggunakan 88 responden, proses pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner dalam bentuk google form secara online dan dengan diberikan secara langsung (offline) dengan berinteraksi dengan responden yaitu dari mahasiswa yang berstatus sebagai pekerja di PT Lucky Textile Semarang II. Penelitian ini yaitu menggunakan metode kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan teknik sampling jenuh dengan kuesioner. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan alat uji statistik.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh antara motivasi, manajemen waktu, dan stres terhadap prestasi akademik pada mahasiswa yang bekerja di PT. Lucky Texile Semarang II. Motivasi, manajemen waktu, dan stres memiliki pengaruh signifikan terhadap prestasi akademik, secara uji F hitung sebesar 99,446 > dari nlai F tabel yaitu 2,71 serta nilai signifkan 0,000 motivasi, manajemen waktu, dan stres terdapat pengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi akademik. Uji Adjusted Square memilki nilai sebesar 0,772 yang berarti bahwa variabel motivasi, manajemen waktu, dan stres memberikan pengaruh sebesar 77,2% terhadap variabel prestasi kerja, sedangkan sisanya 22,8% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian ini.
Copyrights © 2024