MULTIPLE: Journal of Global and Multidisciplinary


Hubungan Kompetensi Dosen Dengan Prestasi Akademik Mahasiswa Program Studi Administrasi Rumah Sakit Universitas Kepanjen

Ella Mayasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan antara kompetensi dosen dengan prestasi akademik mahasiswa Program Studi Administrasi Rumah Sakit Universitas Kepanjen. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain korelasional. Populasi penelitian adalah seluruh mahasiswa semester VI, dengan jumlah sampel 32 orang yang ditentukan melalui teknik total sampling. Instrumen penelitian berupa kuesioner kompetensi dosen dengan skala Likert dan dokumentasi Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) mahasiswa. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan uji korelasi Pearson dengan bantuan program SPSS. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara kompetensi dosen dan prestasi akademik mahasiswa, ditunjukkan oleh nilai koefisien korelasi r = 0,612 dengan signifikansi p < 0,01. Temuan ini menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat kompetensi yang dimiliki dosen dalam proses pembelajaran, maka semakin baik pula pencapaian prestasi akademik mahasiswa. Dengan demikian, kompetensi dosen berperan penting dalam meningkatkan kualitas hasil belajar mahasiswa

Copyrights © 0000






Journal Info

Abbrev

multiple

Publisher

Subject

Religion Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

MULTIPLE: Journal of Global and Multidisciplinary is a peer-reviewed journal that aims to provide a platform for scholars, researchers, academics, and practitioners from diverse fields of study to contribute and exchange their knowledge, insights, and research findings. MULTIPLE: Journal of Global ...