Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh penggunaan media interaktif Kahoot terhadap kemampuan membaca pemahaman siswa kelas IV di SD Negeri 179 Mallinrung, Kecamatan Libureng, Kabupaten Bone. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan rancangan pretest-posttest. Data dikumpulkan melalui tes membaca pemahaman sebelum dan sesudah perlakuan, kemudian dianalisis dengan pendekatan statistik deskriptif dan inferensial menggunakan perangkat lunak IBM SPSS Statistics Version 26. Hasil analisis menunjukkan bahwa data pretest dan posttest berdistribusi normal, sebagaimana ditunjukkan oleh nilai probabilitas pretest sebesar 0,406 dan posttest sebesar 0,067, yang keduanya melebihi ambang batas signifikansi 0,05. Uji hipotesis membuktikan terdapat perbedaan signifikan antara skor pretest dan posttest dengan nilai signifikansi (Sig.) sebesar 0,000 (lebih kecil dari 0,05) serta nilai t-hitung sebesar 14,508 yang melampaui t-tabel sebesar 2,045. Temuan ini menunjukkan bahwa penggunaan media interaktif Kahoot berkontribusi positif dalam meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa. Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan agar guru mempertimbangkan pemanfaatan Kahoot sebagai media pembelajaran guna mengoptimalkan keterampilan membaca pemahaman siswa secara lebih efektif.
Copyrights © 2025