Flipbook adalah suatu media pembelajaran yang diakses secara digital yang terbarukan dan interaktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media flipbook terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran biologi kelas XI di SMA Muhammadiyah Langsa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode Quasy Experiment dengan rancangan pretest-posttest control group design dengan menggunakan dua kelas sampel, yaitu kelas eksperimen dan kontrol. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA – 1 dan kelas XI – IPA 2 SMA Muhammadiyah Langsa dengan jumlah 42 siswa. Hasil penelitian menggunakan instrumen pilihan berganda hasil instrumen menunjukkan bahwa adanya nilai rata-rata pretest kelas eksperimen sebesar 42.30 (rendah) dan kelas kontrol sebesar 43.9 (rendah) sehingga selisih antara kedua kelas tersebut sebesar 1,6 Sedangkan nilai rata-rata posttest kelas eksperimen sebesar 84,86 (tinggi) dan kontrol sebesar 70,05 (sedang) sehingga selisih antara kedua kelas tersebut sebesar 14.81. Dengan nilai uji N-gain kelas eksperimen sebesar 0,45 (kategori sedang) lebih tinggi dari pada kelas kontrol sebesar 0,24 (kategori rendah). Sedangkan hasil uji hipotesis thitung>ttabel atau 5,24 >1,684. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan H0 ditolak, artinya dengan menggunakan media flipbook dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis pada mata pelajaran biologi kelas XI di SMA Muhammadiyah Langsa.Kata Kunci: Media Flipbook, Kemampuan Berpikir Kritis, Sistem Imunitas Tubuh
Copyrights © 2025