Penelitian ini membahas tentang strategi guru PAI dalam meningkatkan kualitas hafalan pada Santri. Dengan latar belakang masalah yang berbeda beda, yang di sebabkan oleh beberapa faktor. Hal itu dapat dilihat masih ada Santri yang kurang baik dalam menghafal dan kurang memperhatikan guru dan teman- temannya, dan ada yang jenuh dalam menghafal sehingga perlu untuk memunculkan motivasi pada Santri dalam mengfal Al-quran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini mengggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi Guru Tahfidz dalam meningkatkan semangat dan motivasi Santri dengan cara kepala sekolah mengarahkan Guru Tahfidz agar memberi teladan kepada Santri, kepala sekolah juga menghimbau kepada Guru Tahfidz agar menyajikan strategi sesuai dengan kurikulum yang berlaku, dan melakukan himbauan agar para Pendidik mulai memberikan pengawasan kepada Santri dan memperhatikan, mengontrol Santri dan memberikan semangat dan motivasi Santri dalam mengfahal Al-quran sehingga akan menjadi maksimal kualitas hafalan dan semaangat menghafal Al-quran Santri di Pondok Pesantren Ma’rifatul Hikmah Serdang Bedagai Sumatera Utara.
Copyrights © 2025