Tujuan pembahasan artikel ini yaitu mengkaji tentang konsep tauhidullah sebagai substansi pendidikan islam. Pendekatan penelitian ini yaitu kualitatif dengan metode studi pustaka (library research). Teknik pengumpulan data dengan cara mencari sumber dan merkontruksi dari berbagai sumber seperti buku, jurnal, dan riset-riset yang sudah ada. Metode analisis menggunakan analisis konten. Artikel ini menyimpulkan pendidikan Islam mengajarkan tauhid sebagai inti pendidikan untuk membentuk taqwa siswa. Dengan pemahaman komprehensif tentang tauhid, siswa dapat memiliki karakter dan sikap yang baik. Pendidikan Islam mengintegrasikan konsep kesatuan untuk mengembangkan siswa yang memiliki kesadaran spiritual, kecerdasan intelektual, moralitas yang baik, dan keterampilan sosial yang seimbang. Ini meliputi penghargaan terhadap lingkungan, hubungan harmonis dengan sesama manusia, pengamalan ajaran agama, dan mencapai tujuan hidup yang abadi dengan Allah. Pendidikan Islam menawarkan pendekatan holistik yang terintegrasi untuk membentuk siswa yang tercerahkan, disiplin, bertanggung jawab, penuh kasih sayang, dan solidaritas.
Copyrights © 2023