Lembaga Pendidikan saat ini, telah banyak yang menyediakan program tahfidz untuk mendukung kualitas nilai dari setiap lulusan seperti halnya di SMP Al Irsyad Surakarta. Keberhasilan dan pencapaian disetiap lulusan bisa dilihat dari siswa yang mampu menghafal al-Qur’an sesuai dengan target yang telah ditentukan. Pada penelitian bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai manajemen program tahfidz dalam mencapai keberhasilan siswa di SMP Al Irsyad Surakarta sekaligus faktor pendukung maupun penghambat dalam pelaksanaan program tahfidz tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan data yang berasal dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian ini menunjukan bahwa manajemen program tahfidz SMP Al Irsyad Surakarta sudah berjalan dengan baik dengan menggunakan fungsi dari manajemen yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengontrolan, dan evaluasi. Faktor yang mendukung berjalannya program tahfidz adalah sarana prasarana yang memadai, waktu yang tepat dalam pelaksanaan program, murobbi yang sesuai dengan bidangnya, dukungan dari Yayasan dan orang tua siswa terhadap berlangsungnya program tahfidz, banyaknya siswa yang mengikuti rumah qur’an di luar jam sekolah, dan terpisahnya siswa laki-laki dan perempuan dalam lingkungan sekolah. Sedangkan untuk faktor penghambat bisa terjadi dari faktor internal maupun faktor eksternal. Faktor internal yaitu siswa yang telat menyetorkan hafalan karena malas sedangkan untuk faktor eksternal yaitu orang tua siswa yang kurang mendukung atas berjalannya program tahfidz.
Copyrights © 2023