Jurnal Tata Rias
Vol. 12 No. 3 (2023): Berikut publikasi nomer 3 tahun 2023

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA KOMPETENSI PENATAAN SANGGUL TRADISIONAL UKEL TEKUK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI SMK NEGERI 2 JOMBANG

Yustia, Desya Mellini (Unknown)
maspiyah, Maspiyah (Unknown)
Megasari, Dindy Sinta (Unknown)
Wilujeng, Biyan Yesi (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini dirancang untuk mendeskripsikan keterlaksanaan model pembelajaran discovery learning,peningkatan hasil belajar siswa, dan tanggapan siswa terhadap proses implementasi model pembelajarandiscovery learning pada kompetensi penataan sanggul ukel tekuk di SMK Negeri 2 Jombang. Subyek padapenelitian ini yaitu siswa kelas XI Kecantikan Rambut yang berlokasi di SMK Negeri 2 Jombang dengan total 30siswa. Penelitian ini menerapkan jenis penelitian pre eksperimental dengan menggunakan One Group Pretestand Posttest Design. Data diperoleh dengan menggunakan metode observasi untuk mengetahui keterlaksanaansintaks pembelajaran, pretest dan posttest untuk mendeskripsikan hasil belajar kognitif dan psikomotor, sertaangket untuk mengetahui tanggapan siswa. Hasil dari penelitian menunjukkan keterlaksaan sintaks implementasimodel pembelajaran discovery learning didapatkan rata-rata 3,85 dengan kriteria sangat baik. Hasil belajar siswadilakukan uji paired t-test dalam ranah kognitif dan psikomotorik. Setelah uji paired t-test dilaksanakan terdapatpeningkatan hasil belajar yang signifikan dalam ranah kognitif dan psikomotor dengan hasil taraf signifikan P:0,00 < 0,05 yang artinya terjadi peningkatan hasil belajar siswa sebelum dan sesudah diberikan treatment.Tanggapan siswa mendapatkan persentase sebesar 88,6% dengan kriteria sangat baik.Kata kunci: discovery learning, sanggul ukel tekuk, hasil belajar

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnal-tata-rias

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Tata Rias publishes high-quality research and scholarly articles focused on cosmetology education. It covers curriculum development, teaching methodologies, professional training, trends, innovations, educational technology, and practical applications in cosmetology. Managed by the S-1 ...