Pendidikan masa kini penting dalam memanajemen sarana prasarana guna mendorong meningkatnya kualitas pembelajaran. Kualitas pendidikan dan sarana prasarana sebagai penunjang mempunyai korelasi yang erat. Penelitian ini bertujuan guna mengetahui pengaruh pemanfaatan dan pemeliharaan terhadap sarana dan prasarana pendidikan agar menjadi opimal. Pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif, yaitu telaah pustaka memakai berbagai sumber literatur dan artikel sebagai bahan analisis dari penelitian dipakai sebagai metode dalam penelitian ini. Berdasarkan penelitian dan pembahasan disimpulkan: Tingkat pemanfaatan sarana dan prasarana sekolah merupakan indikator pengukuran baik-buruknya pelayanan yang diberikan sekolah kepada pelanggannya. Sesuai dengan Undang-Undang RI No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, Bab XII, Pasal 45, analisis pemanfaatan sarana dan prasarana guna menunjang aktivitas pendidikan memperlihatkan bahwa tingkat pemanfaatan sarana dan prasarana sekolah memperlihatkan seberapa baik pelayanan yang diberikan sekolah kepada pelanggannya. Pemeliharaan sarana dan prasarana pendidikan biasanya dibagi menjadi dua kategori: barang tidak bergerak yang diperiksa dan barang bergerak yang diperiksa berdasarkan sifat dan waktunya karena sarana pendidikan sangat penting untuk dipakai dan dipelihara dengan baik, kepala sekolah harus selalu berkomunikasi dengan pengelola sarana dan prasarana, guru, dan warga sekolah yang ikut serta. Jika siswa memakai dan mempertahankan sumber belajar yang ideal, maka akan memicu motivasi untuk belajar.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024