Nirwasita: Jurnal Pendidikan Sejarah dan Ilmu Sosial
Vol. 6 No. 2 (2025): Nirwasita: Jurnal Pendidikan Sejarah dan Ilmu Sosial

Pemanfaatan Smartboard sebagai Media Interaktif untuk Analisis Sumber Sejarah Visual dalam Penguatan Historical Thinking Skills Siswa SMAN 2 Palangka Raya: Smartboard Utilization as an Interactive Medium for Visual Historical Source Analysis to Enhance Students’ Historical Thinking Skills at SMAN 2 Palangka Raya

Susanto, Yudi (Unknown)
Sumiatie (Unknown)
Susanto , Dectrixie Theodore Mayumi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2025

Abstract

: Penelitian ini bertujuan menganalisis pemanfaatan Smartboard sebagai media interaktif dalam pembelajaran sejarah, khususnya pada topik Rapat Damai Tumbang Anoi 1894, untuk memperkuat Historical Thinking Skills (HTS) siswa di SMAN 2 Palangka Raya. Metode penelitian menggunakan desain kuasi eksperimen dengan pretest-posttest control group. Instrumen penelitian meliputi tes HTS berbasis indikator sourcing, contextualization, corroboration, dan chronological reasoning, serta angket persepsi siswa. Data kuantitatif dianalisis dengan uji-t independen dan perhitungan N-gain, sementara data kualitatif diperoleh melalui observasi dan respons angket terbuka. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan pada kelompok eksperimen dibandingkan kontrol (p < 0,001), dengan rata-rata posttest 82,3 berbanding 72,8. Nilai N-gain kelompok eksperimen 0,58 (sedang), sedangkan kontrol 0,31 (rendah). Peningkatan paling menonjol terdapat pada indikator contextualization dan sourcing. Data kualitatif menegaskan bahwa siswa lebih antusias, aktif berdiskusi, serta merasakan pembelajaran lebih menyenangkan dengan Smartboard. Secara teoretis, penelitian ini memperkuat literatur tentang integrasi media digital interaktif dalam pembelajaran sejarah. Secara praktis, penelitian ini menawarkan alternatif model pembelajaran yang relevan untuk guru dalam membangun keterampilan berpikir historis siswa di era digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

nirwasita

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Jurnal Nirwasita dikelola dan diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Sejarah, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mahadewa Indonesia yang diterbitkan dua kali setahun pada bulan Maret dan September. Jurnal ini berisi tulisan ilmiah tentang pendidikan sejarah serta kajian sosial ...