Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keterbatasan kosakata yang dikuasai siswa kelas XI BD SMK NU 1 Karanggeneng, siswa mengalami kesulitan menulis cerita pendek terutama dalam menemukan ide, pengolahan kosakata dan mengembangkan alur cerita. Kondisi ini dikarenakan kurangnya motivasi siswa dalam membaca karena keterampilan membaca akan berdampak pada keterampilan menulisnya. Upaya untuk mengatasi masalah tersebut, peneliti menggunakan aplikasi Noveltoon sebagai media pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pengaruh aplikasi Noveltoon dalam pembelajaran menulis cerpen. Penelitian ini menggunakan metode campuran (Mixed Methods) dengan desain pretest dan postest. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, angket, dan tes (soal). Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa: pertama, hasil kemampuan menulis cerpen terlihat jelas dari hasil pretest dan posttest. Rata-rata nilai siswa mengalami kenaikan dari 75,16 (pretest) menjadi 84,38 (posttest). Berdasarkan hasil uji statistik menggunakan paired sample t-test, diperoleh nilai t-hitung = 10,66. Selain itu, nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,001 < 0,05, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan aplikasi Noveltoon terhadap kemampuan menulis cerpen siswa kelas XI Bisnis Daring SMK NU 1 Karanggeneng. Kedua, respons siswa setelah menerapkan aplikasi Noveltoon berkategori baik dengan perolehan nilai rata-rata 71,33%. Kesimpulan pada penelitian ini yaitu: Hasil kemampuan menulis cerpen siswa menunjukkan pengaruh yang signifikan. Rata-rata nilai pretest sebesar 75,16 menjadi 84,38 pada posttest, jumlah siswa yang mencapai ketuntasan belajar 22 siswa pada pretest dan 31 siswa pada posttest. Respons siswa terhadap pembelajaran menggunakan media aplikasi Noveltoon berada dalam kategori baik, dengan persentase sebesar 71,33%. Mayoritas siswa merasa senang, lebih mudah mendapatkan ide, serta termotivasi untuk membaca dan menulis cerpen setelah menggunakan aplikasi tersebut.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025