Teknofile, Jurnal Sistem Informasi
Vol. 2 No. 12 (2024): Desember 2024

ANALISIS KUALITAS LAYANAN TI MENGGUNAKAN FRAMEWORK ITIL V3 DOMAIN SEVICE OPERATION PADA APLIKASI DANA (Studi Kasus: Masyarakat Banyumas)

Wahyuni, Novita (Unknown)
Wahyuning Tyas Saraswati (Unknown)
Diva Resti Hidayah (Unknown)
Ito Setiawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini menganalisis kualitas layanan aplikasi DANA dengan menggunakan kerangka kerja ITIL V3 pada domain Service Operation, dengan fokus pada problem management, event management, dan incident management. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 92 responden pengguna DANA di Banyumas. Hasil analisis menunjukkan bahwa aplikasi DANA mencapai tingkat kematangan "Defined" dengan skor rata-rata 3,1 dari skala 1 hingga 5, yang menunjukkan bahwa proses pengelolaan layanan sudah terorganisir namun masih memerlukan peningkatan. Penelitian ini memberikan rekomendasi untuk meningkatkan stabilitas, keandalan, dan efisiensi layanan guna memperkuat kepercayaan pengguna dan mendukung keberlanjutan operasional.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

teknofile

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

TEKNOFILE merupakan nama unik dari jurnal sistem informasi. Dengan pilihan kata yang mencerminkan keterlibatan teknologi dan penelitian mendalam terhadap berbagai file informasi, jurnal ini secara khusus didedikasikan untuk mendokumentasikan dan menganalisis perkembangan terbaru dalam bidang sistem ...