Jurnal Ilmiah Mahasiswa & Penelitian Keperawatan
Vol 3 No 5 (2023): Jurnal Ilmiah Mahasiswa & Penelitian Keperawatan (JIMPK)

Hubungan Antara Pengetahuan Dengan Motivas Berhenti Merokokdi Sma Negeri 21 Makassar

rusdiana (Unknown)
Darwis (Unknown)
Arna Abrar, Eva (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2024

Abstract

Merokok merupakan salah satu kebiasaan yang sangat lazim ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Di mana-mana mudah menemukan orang merokok, lelaki-wanita, anak kecil, tua renta, kaya-miskin, tidak ada terkecuali. Tingginya jumlah perokok di Indonesia menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Pentingnya seseorang mempunyai tingkat pengetahuan untuk berhenti merokok untuk mecegah perilaku dan dampak yang diakibatkan oleh rokok. Pengetahuan atau kognitif merupakan domain yang sangat penting untuk terbentuknya tindakan seseorang. Dari pengalaman dan penelitian ternyata perilaku yang didasari oleh pengetahuan akan lebih langgeng dari pada perilaku yang tidak didasari oleh pengetahuan.Oleh karena itu dibutuhkan motivasi yang tinggi untuk berhenti merokok. Tujuan penelitian adalah diketahuinya hubungan pengetahuan dengan motivasi berhenti merokok di SMA Negeri 21 Makassar. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif korelasi dengan menggunakan pendekatan cross sectional study. Jumlah sampel yang yang digunakan adalah 84 siswa dan analisis data menggunakan uji univariat dan uji bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan tentang dampak rokok siswa di SMA Negeri 21 Makassar dominan memiliki pengetahuan yang baik sebanyak 41 responden (48,8%). Motivasi berhenti merokok siswa di SMA Negeri 21 Makassar dari 84 responden diperoleh responden dengan motivasi tinggi sebanyak 49 responden (58,3%). Terdapat hubungan antara pengetahuan dengan motivasi berhenti merokok siswa di SMA Negeri 21 Makassar berdasarkan hasil analisis uji statistik dengan menggunakan uji Chi Square dengan nilai ρ value = 0,036 jika dibandingkan dengan α = 0,05 maka ρ value < α 0,05.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jimpk

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

JIMPK : Jurnal Ilmiah Mahasiswa & Penelitian Keperawatan adalah jurnal yang dikelola oleh pusat penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat (P3M) STIKes Nani Hasanuddin Makassar. Jurnal ini menerbitkan artikel hasil Penelitian Mahasiswa keperawatan yang bergerak dari hasil penelitian preventif, ...