al-muhadzab: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Vol. 1 No. 1 (2024)

Peran Komunikasi Orang Tua dalam Meningkatkan Perkembangan Bahasa Anak Usia Dini

Sopiah, Ai (Unknown)
Nursyahbani, Rahmi (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Feb 2024

Abstract

Perkembangan bahasa pada anak usia dini merupakan perubahan dalam sistem simbol suara yang berpengaruh pada kemampuan anak usia dini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran komunikasi orang tua dalam meningkatkan perkembangan bahasa anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan studi dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) komunikasi orang tua dengan anak terjadi ketika orang tua membantu anak mengerjakan tugas atau mendorong anaknya untuk belajar, menemani anak bermain dan menghabiskan waktu dengan anak, serta orang tua bercerita kepada anak sebelum anak tidur atau bertanya tentang aktivitasnya; (2) faktor-faktor yang mempengaruhi komunikasi orang tua dengan anak antara lain: waktu yang disediakan orang tua untuk menemani anaknya bermain, lingkungan bermain anak, dan kondisi psikologis anak. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

almuhadzab

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

al-muhadzab: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini is a biannual peer-reviewed and open-access journal published by the Bachelor Program of Islamic Early Childhood Education (Pendidikan Islam Anak Usia Dini/PIAUD) at STAI Darul Falah in West Bandung. The primary purpose of this publication is to ...